Tuesday, February 11, 2014
Monday, February 3, 2014
Luxury Home Bus
Luxury Home Bus karya terbaru Baze
Belum lama ini Baze kembali menghasilkan modifikasi interior bus Mercedez Benz OH 1626 karoseri Adiputro dengan tema luxury home bus.Mari kita tengok sekilas tentang bus mewah tersebut....
Bus mewah ini dibagi atas 3 ruangan, yaitu: ruangan penumpang, ruangan santai/keluarga, dan ruangan tidur.
Ruang penumpang:
Di ruang penumpang ada sebuah kursi pijat untuk relaksasi.
Ruang santai/keluarga:
Di ruang santai/keluarga terdapat audio video berikut dengan fasilitas karaoke untuk menambah kenyamanan bus tersebut.
Selain audio video, di ruangan santai/keluarga ada juga kitchen set dan toilet.
Ruang tidur:
Di ruang tidur juga ada sebuah meja kerja.
Bagaimana? Cukup nikmatkah berkendara dengan bus ini untuk keliling Jawa, Sumatra, dan Bali?
Tuesday, January 28, 2014
Review Toyota Hiace Luxury Commuter oleh OtoModifikasi di Trans7
Interior Toyota Hiace Super Luxury Commuter
Super Luxury Commuter, Toyota HIACE
Pada karya kali ini kami mendesain permintaan customer untuk dibuatkan dua buah kursi super luxury pada bagian penumpang VIP. Kursi ini memiliki fasilitas full automatic reclining dan leg rest, massage system serta meja yang dapat dilipat. Jenis kursi ini adalah model yang paling mutakhir dan modern untuk sebuah kursi kendaraan.Pada bagian depan, kami melakukan pembuatan sekat yang memisahkan antara bagian pengemudi dan penumpang belakang sehingga privasi penumpang menjadi maksimal. Pada sekat ini terdapat kaca acrylic satu arah sehingga memungkinkan penumpang tetap dapat melihat kedepan, tapi supir tidak bisa melihat kebelakang. Apabila penumpang merasa perlu berbicara dengan pengemudi, maka kaca tersebut dapat diturunkan secara otomatis.
Fasilitas lain pada kendaraan ini adalah audio video system dengan karaoke system yang memiliki koleksi lagu sampai dengan 10.000 lagu sehingga hiburan pada saat perjalanan akan membuat waktu tak terasa. LED monitor ukuran 26" dibuat tersembunyi di belakang sekat, dan dapat dikeluarkan secara otomatis.
Tampak interior dari depan
Tampak interior dari belakang
Monday, January 27, 2014
Toyota HIACE Luxury Commuter
Kami perusahaan spesialis dalam modifikasi interior kendaraan, kali ini mempersembahkan karya kami yang paling spektakuler yaitu TOYOTA HIACE LUXURY COMMUTER.
Berdasarkan pengalaman kami sejak tahun 2006 dalam modifikasi kendaraan serta hasil karya yang telah cukup banyak mendapatkan apresiasi dari para pelanggan, perubahan interior pada Toyota HIACE ini telah kami dasari pada kebutuhan sebagian besar orang Indonesia yang menghendaki kendaraan mewah dengan kapasitas maksimal sebanyak 12 penumpang (termasuk supir) dan dipenuhi dengan beragam fitur canggih seperti:
Butuh info lebih jauh mengenai modifikasi interior mobil, bisa hubungi kami di (021) 8792 9277
Berdasarkan pengalaman kami sejak tahun 2006 dalam modifikasi kendaraan serta hasil karya yang telah cukup banyak mendapatkan apresiasi dari para pelanggan, perubahan interior pada Toyota HIACE ini telah kami dasari pada kebutuhan sebagian besar orang Indonesia yang menghendaki kendaraan mewah dengan kapasitas maksimal sebanyak 12 penumpang (termasuk supir) dan dipenuhi dengan beragam fitur canggih seperti:
- 9 kursi luxury penumpang bagian belakang dengan konfigurasi 2 - 3 - 4
- 2 buah kursi paling depan bisa diputar menghadap belakang
- 3 buah kursi di baris tengah bisa dilipat menjadi meja
- 4 buah kursi paling belakang bisa dimajukan (sliding) untuk memberikan ruang yang lebih lega pada bagian bagasi
- Kursi tersebut dibalut dengan kulit asli dengan desain & motif jahitan elegan serta memiliki 3 point seat belt, reclining secara manual, serta memiliki mekanisme pijat (massage) yang dapat diatur dengan remote pada semua kursi
- Teknik pencahayaan interior yang memberikan kesan lembut dan mewah
- Tirai pada semua kaca dengan menggunakan dual rail system sehingga memberikan kesan rapi dan menarik
- Karpet bludru pada lantai yang bisa dilepas dan mudah dibersihkan dan menambahkan kesan mewah pada keseluruhan interior
- Sistem audio video yang telah menggunakan 12 speaker system termasuk 2 buah subwoofer dengan total amplifier 600 Watts dari merk terkenal Pioneer dan Rockford Fosgate
- Karaoke system dengan 2 buah wireless microphone serta memiliki koleksi sampai dengan 10.000 lagu
- Sistem navigasi & kamera mundur yang telah terintegrasi dengan monitor pada bagian pengemudi
Butuh info lebih jauh mengenai modifikasi interior mobil, bisa hubungi kami di (021) 8792 9277
Saturday, January 25, 2014
Toyota HiAce Luxury Commuter
BAZE adalah spesialis modifikasi interior bus dan mobil yang berlokasi di Karanggan, Gn. Putri, Bogor, INDONESIA. Salah satu karya modifikasi kami adalah Toyota HiAce Luxury Commuter.
Kami merubah interior Toyota HiAce dari 16 penumpang menjadi 9 penumpang dengan 2 buah kursi VIP pada bagian tengah sehingga membuat kesan sebuah Luxury Commuter.
Selain mengganti kursi standart dengan kursi yang lebih mewah, kami juga menambahkan fasilitas Audio-Video untuk memberikan kenyamanan pada Luxury Commuter ini.
Berminat dengan Toyota HiAce Luxury Commuter karya kami? Dapat menghubungi kami di (021) 87929277 / 87928887
Kami merubah interior Toyota HiAce dari 16 penumpang menjadi 9 penumpang dengan 2 buah kursi VIP pada bagian tengah sehingga membuat kesan sebuah Luxury Commuter.
Selain mengganti kursi standart dengan kursi yang lebih mewah, kami juga menambahkan fasilitas Audio-Video untuk memberikan kenyamanan pada Luxury Commuter ini.
Berminat dengan Toyota HiAce Luxury Commuter karya kami? Dapat menghubungi kami di (021) 87929277 / 87928887
Tuesday, December 24, 2013
Subscribe to:
Posts (Atom)